It's ALL about EPPHY

......On My Way To Become Good Wife And Great Mother.......

Go!

"I have lived through much and I now I think I have found what is needed for happiness. A quiet, secluded life in the country with possibility of being useful to people" -Tolstoy

Wednesday, April 4, 2012

My obsession

Hai, perkenalkan nama saya Arista Muji Eviyanti, biasa di panggil Rista atau Evi. Usia saya 24 tahun dan saya bekerja sebagai staf administrasi di rumah pemotongan ayam, starfood.

Di usia saya yang terbilang sudah tidak remaja lagi ini tapi saya masih berjiwa muda lho, dan saya masih punya segudang impian dan cita-cita yang akan saya wujudkan tahun ini.

Here is my dream...
*melanjutkan kuliah S1 saya yang dulu, 7 tahun silam harus saya lepaskan karena kepentok masalah biaya. Sekarang saya sudah terdaftar sebagai mahasiswa di Universitas Terbuka jurusan ilmu dan teknologi pangan.

*memotivasi dan memberi dukungan moral dan materi pada adikku agar bersemangat melanjutkan kuliah S1 tahun ini. Meski Bapak hanya pedagang ikan di pasar, tapi saya yakin saya dan adik saya mampu menjadi orang sukses.

*menjadi pebisnis. Saat ini saya sedang gencar-gencarnya mengikuti seminar dan mencari ilmu lewat internet tentang entrepreneurship. Pertengahan tahun ini, ketika modal sudah cukup saya akan mebuka usaha di bidang fashion dan kuliner bersama adik saya.

*saya ingin jadi penulis. Di sela-sela kesibukan saya selalu menyempatkan diri untuk menulis, tulisan saya bisa di lihat di epphyarista.blogspot.com. Saya ingin suatu hari nanti saya mempunyai kesempatan untuk menulis artikel dan di muat di majalah, haha pasti bangga banget deh.

*saya ingin jadi pengajar. Saya ingin berbagi ilmu dan pengalaman saya dg anak2 lain di desa saya. Terinspirasi dari tokoh Kugy di novel Perahu Kertas-nya Dewi Lestari, jadi pengajar itu tidak harus jadi guru di sekolah, tapi bisa juga mengajar di tempat les, di rumah, di masjid, di saung, di mana saja. Saya cinta anak-anak dan saya cinta mengajar. Dan saya pasti akan menjadi pengajar dan panutan yg baik. Sebenarnya saya ingin sekali ikut berpartisipasi dalam program Indonesia Mengajar punya Bapak Anies Baswedan, tapi berhubung saya hanya lulusan SMA saya harus membuang jauh-jauh mimpi saya ini.

*****************
itulah deretan mimpi dan cita-cita saya,
dan sekarang saya sedang dalam perjalanan menuju impian saya.
Saya pasti bisa!!!!

No comments:

Post a Comment